Sukses Jualan Online Melalui 3 Jurus Ampuh Instagram Marketing

Tiga tahun terakhir rasanya begitu banyak muncul milioner baru di tanah air yang dilahirkan dari Instagram Land. Kekayaan yang masif terus muncul karena keajaiban Instagram.

Sejumlah survei empirik menunjukkan Instagram memang jauh lebih powerful dibanding Facebook (apalagi Twitter) dalam soal user engagement, dan karenanya lebih efektif untuk meraup profit masif.

Dalam sajian pagi ini yang renyah, saya mau mendedahkan tiga kiat kunci untuk melakukan Instagram Marketing yang ampuh hasilkan profit jutaan.

Data menunjukkan user Instagram di Indonesia sudah tembus 45 juta; dan 60% lebih adalah kaum perempuan. Kabar baiknya : survei menunjukkan kaum perempuan memang jauh lebih doyan belanja online.

Itulah kenapa Instagram sungguh merupakan target market yang aduhai bagi anak-anak muda yang cerdik memanfaatkannya.

Contohnya ada dua orang yang saya kenal. Yang pertama adalah mahasiswa tingkat 2, yang pernah ikut kelas kuliah tamu saya di UII Jogjakarta. Namanya Muhammad Najma. Usianya baru 22 tahun.

Melalui Instagram dia jualan produk teh herbal pelangsing tubuh. Ia mengambil profit bersih Rp 80 ribu per paket. Setiap bulan rata-rata ia bisa menujual 1500 paket atau sama dengan keuntungan bersih Rp 120 juta. Angka yang maknyuss.

Yang satunya seorang perempuan muda bernama Ravianti. Ia berjualan madu melalui Instagram. Setiap botol ia mengambil profit Rp 40 ribu. Setiap bulan rata-rata ia bisa menjual hingga 2000 botol. Atau net profit Rp 80 juta.

Ternyata kunci jadi kaya itu sebenarnya sangat simpel yak. Kamu jualan, dan jualan kamu laku keras. Sesederhana itu 🙂 🙂

Yang nggak simpel bagaimana caranya agar laris 🙁 🙁

Dari perbincangan saya dengan Najma dan juga observasi terhadap kasus mereka berdua, ada 3 kiat kunci yang layak dilakoni agar sukses melakukan Instagram Marketing. Mari kita bedah satu demi satu.

Instagram Marketing Success # 1 : Riset Produk
Kunci pertama sukses jualan di Instagram adalah menemukan produk yang pas untuk di jual di social media ini.

Dari observasi saya, maka tipe produk yang laku di jual di IG adalah : 1) Fashion, terutama fashion untuk kaum perempuan yang mayoritas user di IG. Contohnya : hijab, gamis, kerudung, tas, jam tangan, sepatu; kaos kaki, dan lain-lain.

Tipe produk kedua yang laku di IG Land adalah 2) kosmetik dan herbal seperti skincare, teh pelangsing tubuh, madu penggemuk badan (ini yang dijual Ravianti), dan sejenisnya.

Produk asesori gadget seperti cashing hape juga laku keras di Instagram. Demikian juga penumbuh jenggot merk Wak Doyok 🙂 Jualan makanan kecil di IG juga cukup laku asal makanan ini punya keunikan yang beda dengan produk lainnya.

Karena itu kalau mau jualan di Instagram, mungkin harus fokus pada tipe produk seperti yang saya sebut diatas. Anda harus riset menemukan supplier yang bagus dan murah untuk kategori barang yang ingin Anda jual.

Instagram Marketing Success # 2 : Foto yang Berkelas dan Profesional
Banyak penjual amatiran di IG yang gagal karena bahkan menampilkan foto produk saja ndak becus.

Fotonya amatiran, dan terkesan dibuat seadanya. Wadoh. Bagaimana mungkin para calon pembeli tertarik, karena tampilan fotonya saja amburadul dan kampungan.

Banyak sekali olshop di IG yang tampilan fotonya buruk dan memilukan. Padahal kita tahu, impresi pertama olshop Anda di IG ya tampilan foto yang dipajang. Kalau kesan pertama sudah jelak, ya sulit menarik pembeli yang banyak. Akun IG jadi tenggelam dalam kesunyian yang panjang.

Kabar baiknya : banyak akun di IG yang menawarkan jasa photoshoot profesional, lengkap dengan modelnya yang rata-rata selebgram. Biayanya relatif murah, kadang hanya Rp 20 ribu per foto. Kalau pesan 10 foto hanya keluar Rp 200 ribu. Ini investasi yang sangat murah demi tampilan foto yang lebih sumringah.

Bukan itu saja. Selain dapat foto yang kemudian bisa kita pajang di akun IG kita; para selebgram itu juga akan menampilkan hasil fotonya di akun mereka yang sudah punya banyak followers.

Jadi keuntungan kita dobel. Dapat foto dengan selebgram bening, dan produk kita ditampilkan di akun mereka. Mantap.

Siapa saja selebgram yang menawarkan jasa foto profesional dengan harga murah meriah? Anda bisa temukan dalam sajian video saya yang saya uraikan di bagian bawah artikel ini.

Instagram Marketing Success # 3 : Paid Endorse and Paid Promote
Jurus terakhir ini adalah jurus pamungkas yang paling powerful. Semua akun olshop IG yang sukses, termasuk dua orang yang saya sebut diatas, adalah karena mereka rajin melakukan paid endorse dan paid promote.

Kesalahan fatal banyak olshop IG yang gagal adalah : mereka pelit mengeluarkan dana untuk promote dan endorse. Tak heran jika followersnya dibawah 100 atau 500. Lalu siapa yang mau beli kalau followersnya sedikit.

Karena enggan melakukan paid endorse dan paid promote, maka banyak akun IG yang mirip rumah hantu. Sepi dan ngelangut. Manyun deh, jualannya kagak ada yang beli.

Paid endorse (atau PE) artinya kita mengirimkan produk kita (misal gamis) untuk dipakai selebgram, dan lalu ia mempromosikan produk itu, lengkap dengan nama akun kita.

Paid promote (atau PP) artinya kita mengirimkan materi foto dari kita, lalu minta selebgram atau akun publik dengan followers jutaan, untuk menampilkannya di akun mereka.

Biaya PE dan PP variatif, mulai dari Rp 20 ribu hingga Rp 20 juta – tergantung tingkat keteneran para selebgram atau akun publik yang kita bidik.

Prinsip investasi endorse dan promote ini seperti ini : lebih baik keluarkan dana promosi 5 juta namun hasilkan profit 20 atau bahkan 30 juta; daripada dana promosi zero, namun penjualan juga nol besar. Ini prinsip yang layak dikenang dalam upaya jualan online.

DEMIKIANLAH, tiga jurus kunci untuk sukses melakukan Instagram Marketing.

Uraian lebih detil tentang bagaimana cara menghasilkan income jutaan dari Instagram bisa disimak dalam VIDEO EKSKLUSIF tentang Bagaimana Mendapatkan Income Rp 20 juta/Bulan dari Instagram Marketing yang saya buat ini.

Didalamnya saya menguraikan bagaimana cara melakukan paid endorse dan paid promote yang efektif; siapa saja selebgram dan akun publik di IG yang layak dipakai karena terbukti ampuh hasilkan penjualan masif, namun biaya relatif murah.

Kalau Anda ingin mulai jualan online di IG agar bisa hasilkan profit puluhan juta seperti kasus dua anak muda yang saya ceritakan diatas, maka video ini layak Anda simak dengan tuntas.

22 thoughts on “Sukses Jualan Online Melalui 3 Jurus Ampuh Instagram Marketing”

  1. Menu Asupan Senin pagi yang renyah, inspiratif, bergizi dan mencerahkan.

    Bila Senin pagi pekan kemarin membahas dengan renyah dan menggugah semangat tentang “7 Alasan Kunci Kenapa Anda Harus Meraih Financial Freedom Di Usia Muda”,

    Kali ini, pembahsan tentang ” Sukses Jualan Online Melalui 3 Jurus Ampuh Instagram Marketing ” yang tak kalah seru dan inspiratifnya dan DAHSYAT!

    Melalui 3 Tips Dahsyat, yaitu Riset Produk, Foto yang Berkelas dan Profesional, Paid Endorse and Paid Promote…

    Tak ayal lagi banjir orderan bukan sesuatu yang mustahil….

    Bila amda menginginkan asupan bergizi, renyah dan mencerahkan tentang manajemen keuangan, analisa laporan keuangan, akuntansi, SOP, langsung saja ke https://manajemenkeuangan.net/
    Menu terbaru tentang “Mengintip laporan keuangan produsen beras MAKNYUSS”
    Monggo disambangi 🙂
    atau Kalau sekedar mau nongkrong dan ngobrol juga boleh, silahkan aja….

    Terima kasih Kang Yodhia.
    Jabat erat dan Salam sukses penuh KEBERKAHAN.

  2. Segar bin inspiratif..
    Menemukan supplier barang yg kece utk dijual menjadi tantangan tersendiri..

    Banyak jalan menuju financial freedom, semua kmbali k niat, usaha dan doa kita..

  3. Harus sering keliling, supaya nemuin produk yang bisa dijual seperti itu. Kutipan maknyus “Ternyata kunci jadi kaya itu sebenarnya sangat simpel yak. Kamu jualan, dan jualan kamu laku keras. Sesederhana itu 🙂 🙂 “

  4. Matur suwun Om Yodhia tips-tipsnya, sederahananya memang seperti itu.

    Tinggal bagaimana ketekunan, keuletan dan konsistensi saja untuk meraih itu.

    Untuk IG itu lebih tepat jualan produk fisik ya om daripada Produk Digital?

    Salam luar biasa penuh keberkahan.


    Mau Dapet Puluhan Ebook Gratis? Klik disini https://www.manajemensdm.net/ebook-hrd/

  5. Memang banyak kalangan olshop yang menjual Fashion dan Herbal di IG, tapi saya orang yang lahir di Kota Ukir Jepara, saya mengembangkan Ciri khas dari Kota saya yaitu FURNITURE,

    Strategi saya di IG menggunakan tool auto post dengan schedule setiap 15 menit upload, dengan ini produk saya akan selalu di atas dengan pencarian menggunakan hastagh.

    Alhamdulillah omset dalam 2 bulan mencapai 130 juta.

    Salam kenal dari CEO http://www.indofurnia.com

    Muhammad Kholiq

  6. mantap tipsnya…bisa dicoba untuk yang mau terjun ke dunia olshop.

    yang saya rasakan saat berjualan pake instagram adalah kualitas gambar memang tak boleh sembarangan. sedikit cacat maka akan cacat juga produk kita di mata pembeli.

  7. IG memang yg banyak penggunanya adalah wanita. Jd kalau mau yg jualan di IG. Jualah prduk-prduk yg biasa digunakan oleh wanita. Contohnya seperti mba Najma dan dan mba Ravianti. Terima kasih mas yodhia, artikelny sangat menginspirasi…

  8. Saya juga Ingin menulis tentang Auto Followers Instagram Gratis & Auto Likes Instagram Gratis
    Gratis dan Aman 100%
    Tingkatkan interaksi di akun Instagram secara gratis
    Dengan menggunakan situs Followers Gratis Instagram.
    tapi masih banyak kerjaan….

  9. Great Artikel Mas…!

    Menurut saya market instagram di indonesia sangat luas, apalagi para konsumen sosialita menengah lebih menyukai instagram daripada facebook, karena lebih menonjolkan visualisasi gambar, dibanding facebook yang saat ini banyak berisi konten kebencian.

    Hasanah Tower Sentul

Comments are closed.