3 Cara Powerful Berburu Dollar Melalui Internet : Berdasar Pengalaman Pribadi

LaptopMinggu lalu, dollar sempat menembus angka 14.800 – sebuah kejatuhan lebih dari 40% dibanding angka 10.000. Itu artinya, jika dinilai dalam nilai dollar, gaji Anda yang rupiah itu seperti tergerus 40% (mau nggak sih, gaji Anda dipotong hingga 40%?).

Meski minggu ini rupiah mulai lagi menguat terhadap dollar, namun diprediksi tahun depan rupiah akan berada pada angka 14an ribu.

Jika nilai dollar terus melambung terhadap rupiah, maka petualangan untuk menjadi dollar hunter mungkin menjadi pilihan yang menarik.

Berikut akan dibedah 3 cara ampuh nan maknyus untuk berburu dollar melalui internet. Based on my personal experiences. Continue reading “3 Cara Powerful Berburu Dollar Melalui Internet : Berdasar Pengalaman Pribadi”

Mendadak Saya Kena PHK. Saya Galau, Sedih dan Harus Berbuat Apa?

youre-fired reArtikel ini merupakan kontribusi dari guest blogger bernama Heri Mulyo Cahyo.

Nasib hidup kadang tak bisa diprediksi. Kini ekonomi tanah air agak termehek-mehek. Gelombang PHK ada di berbagai industri.

Bisa saja tiba-tiba Anda juga mengalami hal yang memilukan itu : di-PHK, seperti yang sekarang tengah saya alami. Siapa tahu?

Terus terang, saya mengalami kegalauan saat harus kehilangan pekerjaan yang selama ini memberikan nafkah kepada saya dan keluarga.

Namun masa depan saya dan keluarga harus tetap saya perjuangkan, meski dalam keadaan berat seperti ini…. Continue reading “Mendadak Saya Kena PHK. Saya Galau, Sedih dan Harus Berbuat Apa?”

Membangun Sekolah Entrepreneur dengan Pilar 4 Ideologi

Pengusaha

Tulisan ini merupakan kontribusi dari guest blogger bernama Agus Santoso – Founder GIMB Entrepreneur School Bandung

Pagi hari ini saya mendapatkan kabar baik. Sebuah kabar yang memberikan kepuasan tersendiri bagi para coach ketika mendengar coachee-nya berhasil meraih prestasi. Sebuah kebahagian yang tak ternilai. Kabar apakah gerangan?

Salah satu binaan GIMB Entrepreneur School, Evi Saeful Hayati, pemilik usaha tas handmade bergaya anak muda berlabel Wondrouss berhasil meraih Juara 1 Wirausaha Muda Berprestasi Tingkat Jawa Barat dari Kemenpora dan berhak menjadi wakil Jawa Barat untuk berkompetisi di tingkat nasional.

Dara muda Bandung ini menciptakan tas berkarakter unik, simpel, dan tahan air yang kini digandrungi anak-anak remaja wanita. Meski baru dirintis setahun yang lalu, bisnis fashionnya ini sekarang mampu meraup omset hingga ratusan juta rupiah. Selamat Wondrouss! Continue reading “Membangun Sekolah Entrepreneur dengan Pilar 4 Ideologi”

Kenapa Tukang Ojek di Gojek bisa Mendapatkan Income Hingga Rp 10 juta per Bulan?

gojekSejumlah media menulis kisah yang menggugah. Jika tekun menarik order, seorang tukang ojek di Gojek bisa mendapatkan income hingga Rp 10 juta per bulan.

Sebuan pencapaian yang sangat mengesankan. Terutama untuk profesi yang selama ini dianggap kelas pinggiran.

Kisah tentang Gojek adalah narasi tentang social innovation, keajaiban teknologi aplikasi, dan kejeniusan ilmu supply chain management.

Mari kita bedah satu demi satu dengan renyah di pagi hari ini. Continue reading “Kenapa Tukang Ojek di Gojek bisa Mendapatkan Income Hingga Rp 10 juta per Bulan?”

8 Hal yang Sebaiknya Anda Ketahui Sebelum Memulai Bisnis Online

gbr re

Tulisan ini merupakan kontribusi dari guest blogger bernama Darmawan

Hampir semua orang pernah membayangkan jadi pengusaha. Tetapi hanya sebagian kecil yang akhirnya benar-benar punya bisnis sendiri. Karena bisnis itu penuh ketidakpastian.

Semua keputusan ada di tangan anda sendiri sebagai pemiliknya, tidak ada orang lain yang bisa 100% memberitahu apa yang harus dilakukan.

Sudah begitu ada kemungkinan untuk gagal total, bangkrut.

Ketidakpastian dan risiko ini membuat kita jadi takut memulai bisnis dan memutuskan untuk jadi pegawai kantoran yang kerja rutin dari jam 9-5.

Tapi sebagian orang justru antusias…

…anda mungkin salah satunya. Continue reading “8 Hal yang Sebaiknya Anda Ketahui Sebelum Memulai Bisnis Online”

3 Alasan Kenapa Anda Perlu Berlangganan Blog Strategi + Manajemen

Succes reTerima kasih bagi Anda pembaca yang rajin berkunjung dan membaca konten Blog Strategi + Manajemen. Mudah-mudahan beragam atikel menarik di blog ini bisa memberikan manfaat bagi perjalanan hidup Anda.

Dan seperti yang sudah Anda ketahui, sudah lama blog ini juga menyediakan fasilitas berlangganan via email.

Ada 3 alasan kunci kenapa Anda perlu berlangganan email dari blog bisnis terbaik no. 1 se-Indonesia ini. Continue reading “3 Alasan Kenapa Anda Perlu Berlangganan Blog Strategi + Manajemen”

5 Alasan Kenapa Anda Harus Mengalami Kegagalan dalam Karir, Bisnis dan Kehidupan

Goal-Oriented Note : Tulisan ini merupakan kontribusi dari guest blogger bernama Ivan Wijaya.

Saya gagal. Berulang kali. Kenyataannya, saya gagal berkali-kali sampai saya mulai berpikir bahwa mimpi untuk mendapatkan kebebasan finansial mungkin bukan untuk saya.

Saya tahu saya punya mimpi. Impian untuk mendapatkan rezeki yang berlimpah, dan kebebasan dalam mengatur waktu kerja. Tapi mencapai impian itu sangat sulit. Kegagalan saya harganya mahal. Sangat mahal.

Saya menghabiskan 5 sampai 6 tahun berjuang jatuh bangun membangun usaha saya sendiri. Namun pada akhirnya hanya untuk gagal dan kembali lagi ke garis awal.

Uang? Saya tidak memiliki uang. Karir? Karir apa? Saya tidak bisa mendapatkan pekerjaan yang tepat; saya gagal waktu wawancara kerja karena saya tidak punya visi yang sama dengan mereka – dan juga sebaliknya. Continue reading “5 Alasan Kenapa Anda Harus Mengalami Kegagalan dalam Karir, Bisnis dan Kehidupan”