Pada akhirnya, wajah masa depan dan hidup kita saat ini sejatinya sangat banyak ditentukan oleh habit atau kebiasaan yang kita jalani hari ini, jam demi jam, hari demi hari.
Saat hidup kita dipenuhi dengan aneka good habits (kebiasaan yang baik) yang produktif dan berfaedah, maka kemungkinan besar kita akan bisa merajut jalan hidup yang menggetarkan.
Sebaliknya, jila keseharian hidup kita justru digayuti oleh serangkaian bad habits yang destruktif, maka masa depan kita bisa kian menurun dalam jalan yang terjal dan penuh kemuraman.
Dalam prinsip tentang human performance, ada sebuah aturan yang menyebut bahwa corak nasib Anda itu akan amat ditentukan oleh serangkaian perilaku (behavior) yang Anda praktekkan dalam keseharianmu.
Sementara perilaku atau behavior Anda yang muncul itu akan sangat ditentukan oleh habitmu.
Sehingga alur yang dikenal dalam narasi tentang maximum human performance adalah seperti ini : your habit >> your behavior >> your destiny.
Continue reading