Kenapa Blog Strategi Manajemen Terpilih sebagai Blog Bisnis Terbaik No. 1 se-Indonesia

Blog Image reAnda ingin perjalanan karir atau bisnismu terus tumbuh dengan cemerlang? Salah satu cara yang mungkin harus Anda lakukan : segera mulailah membangun sebuah blog yang kredibel.

Benar. Berdasar pengalaman pribadi sebagai blogger profesional, saya mau mengatakan ini : sebuah blog bisa benar-benar mengubah nasib dan level kemakmuranmu ke arah yang tak disangka-sangka.

Pertanyaannya, bagaimana proses membangun blog yang cemerlang, dan benar-benar bisa memberikan dampak finansial yang mengesankan bagi perjalanan hidupmu?

Sebelum melanjutkan, ijinkan saya untuk sekedar mengingatkan bahwa Blog Strategi + Manajemen ini pada tahun 2010 lalu pernah terpilih sebagai Blog Bisnis dan Entrepreneurship Terbaik No 1 se Indonesia 🙂

Kini, setelah lima tahun berlalu, saya terus berusaha untuk memelihara reputasi itu, dengan selalu menghadirkan sajian blog yang renyah dan menginspirasi. Setiap bulan blog ini sekarang sudah dikunjungi oleh 60 ribu unique visitors (unique visitor artinya meski visitor itu bolak balik ke blog ini, tetap dihitung sebagai satu visitor saja).

Pelanggan email blog ini juga sudah menembus angka 30 ribu subscribers. Terima kasih bagi yang sudah berlangganan update blog melalui email.

Jika Anda belum berlangganan, saya sarankan Anda untuk regsiter menjadi pelanggan email, agar tidak ketinggalan update mak nyus dari blog ini. Silakan klik disini untuk register, dan Anda akan mendapat bonus 5 ebook maut tentang financial freedom dan career strategy.

Kembali ke pertanyaan awal. Kenapa perlu membangun blog demi karir dan bisnis?

Kini eranya digital. Hampir semua head hunters (executive recruiters) melacak kandidat secara online (melalui akun LinkedIn atau Facebook atau Twitter).

Klik gambar di bawah untuk mendapatkan materinya secara gratis!!

Jika Anda punya blog yang maut dalam bidang yang Anda tekuni sebagai karir, maka reputasi Anda akan melesat. And you know what? Dengan mudah, headhunters akan mengenal profil dan reputasi Anda.

Sudah banyak kasus (baik disini atau di luar negeri), dimana para manajer/calon manajer yang punya blog kredibel menjadi lebih sering diburu headhunters dengan tawaran gaji berlipat. Mempunyai blog yang mencerminkan keahlian Anda, akan menjadi jembatan kunci bagi Anda untuk melejitkan karir Anda ke puncak yang lebih tinggi.

Apakah Anda siap ditelpon headhunters dengan tawaran gaji naik dua atu tiga kali lipat? Start your own credible blog NOW.

Bagi pebisnis, blog juga merupapakan marketing tool yang amat powerful. Low budget, high impact. Saya sudah membuktikannya. Melalui blog ini, order bisnis saya alhamdulilah bisa terus mengalir.

Saat saya tanya kepada klien, dari mana Anda tahu saya? Jawabannya selalu : dari blog Anda.

Tanpa saya harus sibuk melakukan cold calling seperti telemarketing yang annoying itu, calon klien justru yang terus email menghubungi saya. Blog yang membuat marketing miracle ini bisa terjadi.

Pertanyaan berikutnya : bagaimana cara membangun blog yang kredibel?

Jawabannya mungkin akan sama dengan jawaban pertanyaan dalam judul tulisan ini : kenapa blog strategi + manajemen terpilih sebagai blog bisnis terbaik no 1 se Indonesia?

Ada tiga elemen kunci untuk membangun blog yang wow.

Blog Wow # 1 : Tema yang Spesifik. Kalau Anda bekerja sebagai manajer HRD, buatlah blog tentang HRD. Kalau Anda ahli sedot wc, buatlah blog tentang teknologi sedot WC. Dan kalau Anda jualan batu akik, ya bikinlah blog tentang batu akik – dan jangan cuma marah-marah di blog orang lain 🙂 🙂

Dulu tahun 2007 saat memulai blog ini, saya sudah menetapkan tema blog yang spesifik, yakni tentang strategi bisnis, manajemen, karir dan personal development. Nama domain blog ini juga mencerminkan tema yang mau dikembangkan.

Blog dengan tema spesifik rasanya memang lebih mudah membangun segmen pembaca yang spesifik namun loyal. Mudah-mudahan Anda juga bisa menjadi pembaca blog strategi yang loyal 🙂

Kadang saya merasa kehilangan jika tiba-tiba ada pembaca yang lama tidak lagi muncul. Misal dulu di tahun 2008 rajin komen, namun kok sekarang ndak pernah hadir lagi. I am gonna miss him/her. Sentimentil ya. Iya. Dan disitu kadang saya merasa sedih.

Blog Wow # 2 : Update secara Konsisten. Membangun blog legendaris memang sebuah marathon, bukan sprint. Banyak blogger yang kehilangan endurance dan konsistensi, sehingga update terakhir sudah tiga tahun lalu. Yah bagaimana dong.

Blog ini diupdate tiap Senin pagi, secara ajek. Dengan begitu, pembaca juga mudah-mudahan jadi punya habit yang produktif : oh ya, setiap Senin pagi saya harus buka blog Strategi + Manajemen.

Memang tidak mudah, mengupdate isi blog secara rutin dan konsisten (sekedar info, sejak 2007 blog ini selalu hadir setiap Senin pagi. Belum pernah sekalipun absen sejak 8 tahun lalu).

Kadang-kadang saya sendiri kehabisan ide. Minggu depan mau nulis apa lagi ya. Tapi kadang-kadang juga muncul ilham mendadak. Tulisan tentang batu akik itu contoh ilham yang datang mendadak. Maka saya terkejut, kok bisa jadi viral (btw, artikel itu sampai hari ini sudah dibaca 110 ribu orang).

Blog Wow # 3 : Isinya harus Renyah dan Inspiring. Tema sudah spesifik. Update juga sudah konsisten. Namun kalau isinya abal-abal yang tidak akan banyak dibaca orang.

Maka saya selalu berusaha menghadirkan sajian ilmu-ilmu yang menginspirasi melalui blog ini. Bukan saja isinya harus kuat, namun cara penyampaiannya harus mudah dicerna dan mengalir (konon seorang yang benar-benar ahli itu adalah mereka yang bisa menyampaikan konsep rumit dengan bahasa yang mengalir dan mudah dicerna).

Namun tantangan yang lain adalah isinya harus cukup variatif, biar orang tidak bosan. Makanya blog ini isinya juga diusahakan bervariasi : kadang bicara tentang karir, financial freedom dan uang, kadang tentang motivasi dan kebahagiaan, kadang tentang strategi bisnis dan inovasi, atau sesekali juga membahas tentang libido seksualitas dan batu akik 🙂 🙂

DEMIKIANLAH, tiga elemen kunci untuk mulai membangun blog yang legendaris : tema spesifik namun variatif, di-update secara konsisten, dan isinya selalu bisa memberikan inspirasi.

Start you own blog now. Transform your tomorrow life, today.

Klik gambar di bawah untuk dapatkan GRATIS 7 buku yang amazing !!

86 comments on “Kenapa Blog Strategi Manajemen Terpilih sebagai Blog Bisnis Terbaik No. 1 se-Indonesia
  1. Saya sudh mengikuti blog ini, well dari 2007 itu and saya mau jg bikin blog but untill now, msh blm bikin blog yg konsistensinya amazing kayak blog ini

    tiap senin as usual saya selalu masuk di blog ini.

    saya pengen bikin blog yg temanya motivasi, mungkin ada saran 🙂

    Sekarang web yg dpakai komen web olshop 🙂

    sukses selalu blog karya Asli Indonesia 🙂

  2. Memang benar, contohnya pagi ini, sejak pk. 03.00 wita saya sudah membuka email, beberapa kali refresh, akhirnya pk 04.28 wita datang juga. Rasanya minggu ini belum lengkap kalau belum membuka blog ini.

    Sayapun sudah sejak 2007 mengikuti blog ini, kebetulan waktu itu saya di bidang HRD.

    Sejak waktu itu, sayapun ingin membuat blog, dan secara panjang lebar pak Yodhia menuntun.

    Tapi, konsistensi dan disiplin dirilah yang jadi hambatan. Juga pemilihan tema yang spesifik. Padahal kata pak Yodhia, tidak perlu berlama-lama, cukup 5 menit dalam seminggu, meluangkan waktu untuk menulis blog.

    Baru setelah mendekati pensiun ini, muncul sesuatu yang ingin saya sumbangkan untuk dunia (waah…untuk daerah sajalah), yaitu tentang pengembangan wilayah agar tidak mengabaikan lingkungan, seperti yang saya tahu kurang memperhatikan dampak lingkungan saat ini, apalagi dampak di kemudian hari. Juga meninggalkan kekhasan daerah, lebih suka modernisasi dari luar sana.

    Walaupun bahasanya masih amburadul, tidak renyah (masih alot.. mungkin karena kurang mateng) dan belum mak nyus, tapi biar anjing menggonggong, tulisan jalan terus.

  3. Bener pak, saya sebagai blogger memang setuju dengan 3 poin diatas. Apalagi no 1. Kenapa? Karena menurut saya mungkin poin inilah yang banyak bermasalah, sehingga bermunculan istilah seperti blog gado-gado atau nano, untuk blog yang isinya campur aduk XD

    Salam blogger pak!

    • Benar sekali. Banyak blog yang isinya gado-gado…..

      Menurutku, lebih baik kalau tema spesifik sesuai bidang keahlian atau bidang yang menjadi passion kita.

      Passion saya di dunia bisnis/personal development; maka tema blog ini ndak jauh-jauh dari dunia itu.

      Blog gado-gado sering isinya hanya curhatan penulisanya (lebih personal). Orientasi lebih ke dirinya sendiri. Kurang pas dengan kebutuhan pembaca.

      Kalau mau menulis itu selalu berpikir : APA MANFAAT TULISAN INI BUAT PARA PEMBACA YA?

      Melihat dari sudut pandang pembaca. Jiaahh….

      Dengan begitu, tulisan mungkin menjadi lebih pas dengan kebutuhan dan keinginan para pembaca.

      Salam Blogger Indonesia !!

  4. Jadi ingat..

    Gara-gara Pak Yodhia menulis tentang gadget yang beliau pakai sehari-hari, saya jadi ikutan pakai Sony Ericsson Elm sampai hari ini.

    Benar-benar menginspirasi dan menulari. ^_^

    • Hahaha….sampai hari ini pake Sony Erricsson ELM ?

      Ya, saya dulu sekali pernah menulis tentang gadget apa yang saya pake…..sekitar tahun 2011.

      Sony Erricson Elm saya sudah lama rusak 🙁

      Sekarang ganti BB (khusus untuk nelpon, ngetwit dan kirim sms) dan Samsung Galaxy S4 (khusus untuk browsing).

  5. Bang Yod, komen blogvsaya donk. Kekurangannya apa, selain tema spesifik, konsisten dan isinya yang mak kres

    *lakoqsemua x_x

  6. Blog Strategi Manajmen adalah blog legendaris Indonesia. Wajar mendapat predikat blog bisnis terbaik.

    Selamat buat konsistensi menulis setiap Senin pagi Pak Yodhia.

    Saya dan para pembaca belajar banyak dari Anda.

  7. mkasih mas informasinya
    saya memang pembaca setia blog mas yodha..
    dulu kenal dari baca2 , terus nemu blognya mas muhammad noer juga..
    mantab dan joss banget..
    salam kenal
    sutopo blogger jogja

  8. ini Salah satu tema interactive dengan pembaca…salut mas…next tersedia dalam bahasa inggris dan mendukung untuk dibuat Journal nya…menjadi pembahasan akadeisi…

    Silent Reader your Blog….thx

  9. Bravo Mas Yodhia, semoga terus istiqomah mengelola blog ini. Saya pingin mencoba buat blog juga dengan mencoba slogan Mas Yodhia : “5 menit dalam 1 minggu untuk menulis”.

  10. Hello, Selamat Pagi….? Bagaimana Kabar anda semua…?

    Setuju, salah satu strategi pengelolaan blog yang baik yaitu cara penyampaiannya harus mudah dicerna dan mengalir (konon seorang yang benar-benar ahli itu adalah mereka yang bisa menyampaikan konsep rumit dengan bahasa yang mengalir dan mudah dicerna).

    Tentu di dukung dengan kiat-kiat tiga elemen kunci untuk membangun blog yang WOW.

  11. skrg jd ketagihan utk tak membuka blog ini tiap senin, sblm apel pgi buru2 bka kompie.. kesel rsny klo pas net trouble kyk td..

    yg bkin bingung klo blog sdh terlanjur tak spesifik, bnyk hal dr berbagai bidang yg pengin diulas dlm satu blog.

    Sukses utk Pak yodhia, blog anda sukses bkin saya sllu brngkat gasik utk menikmati sajian penuh sensasi setiap pagi..

  12. Pagi Pak Yodhia, saya sudah cukup lama langganan blog ini (lupa tahun berapa…ya, sekitar 2007 atau 2008), dan sudah punya blog juga, yang paling sulit adalah ke-istiqomah-an untuk meng-update, padahal dulu saya pernah janji untuk update setiap Senin dan Jum’at….hehe, padahal saya yakin pak Yodhia lebih sibuk dari saya…., terima kasih.

  13. Kenal blog ini dari TDA sih pak sebenernya.
    dan sekarang mindset

    “Oh ya, setiap Senin pagi saya harus buka blog Strategi + Manajemen.”
    ini emang bener2 tertanam di benak saya.

  14. Saya punya niat nih.. Pengin bikin blog yang bertemakan tips membangun keluarga muslim yang bahagia…
    doakan yah pak yodhia.. Semoga cepat terlaksana…

  15. Saya baru mengikuti blog pak Yodhia Antariksa ini pada awal tahun ini, 2015.
    Saya punya catatan tentang blog ini :

    1. Pembahasannya sangat komprehensif di bidangnya.
    2. Konsisten
    3. Anda termasuk orang yang murah, mau berbagi pengetahuan kepada orang lain.
    4. Kekayaan pengetahuan anda, telah menciptakaan kekayaan pengetahuan bagi orang lain.

    Untuk itu, saya nobatkan anda “orang yang luar bisa” di jagat bumi ini.

    Kami seakan-akan terbang ke antaraiksa bagaikan nama anda Yodhia Antariksa.
    Saya akan selalu mengikuti….

    Terima kasih

    A Willy W

  16. Wah, saya telat sekali berarti. Karena baru tahu tentang blog luar biasa ini.

    Harus subscribe ini sepertinya biar tidak ketinggalan.

  17. Blog Pak Yodia Memang Konsisten untuk update setiap hari senin, saya mulai mengkuti dan menjadi pembaca setia sejak tahun 2013 subscriber tahun 2014. Hasilnya saya mulai belajar banyak hal…..stidaknya menginspirasi saya untuk mengembangkan diri dan akhirnya saya mengembangkan blog Catatan Inspirasi yang membahas tema seputar Inspirasi, Motivasi dan Pengembangan Diri. (Maaf bukan bermaksud promosi tapi memang Blog ini menjadi panutan saya)

    Walaupun blog saya masih abal2 jika dibandingkan dgn Blog Pak Yodia, namun saya yakin semua yang saya lakukan selalu berusaha menyajikan inspirasi kepada blogger lainnya dan pengguna internet.

    Ketiga elemen diatas wajib untuk diterapkan agar blog kita semakin rame dan tentunya dapat mengantarkan kita ke jalan kesuksesan.

  18. Yea… ini blog yg bagus.

    Tp sy pribadi tdk suka nulis blog.
    Sy lbh suka nulis code, hacking analog/digital circuits, physics, chemistry, menjual, fixing… dan beruntungnya hal2 itu jg menghasilkan uang.

    Klo kata pepatah teknisi Silicon Valley :
    “I don’t like writing, but I would like to be written.”

    Byk org yg tdk suka menulis, tp lbh suka jika kesuksesannya diulas oleh org lain 🙂

  19. saya termasuk yang tiap senin mantengin blog ini, walau tidak selalu saya setuju dengan ide dan isi yang diungkapkan, ya namanya manusia selalu ada sisi perbedaan, tapi itulah nikmatnya ngeblog, bisa melihat dari sudut pandang berbeda…

    saya juga sedang membangun blog otomotif, nichenya sih strategi marketing otomotif terutama roda dua, semoga bisa sukses kayak blog pak yodhia… hehehehe…

    thanks inspirasi supernya

  20. Cara mendapatkan penghasilan lewat blog gmana ya boss?? Saya baru saja kena phk kerja jadi pengangguran bisa bantu aku bosz yodha?? Please

  21. Dalam konteks startup dan bisnis online, model bisnis media seperti blog ini termasuk model bisnis yang sangat tidak mudah. Bahkan, butuh proses yang panjang untuk membangun brandnya.

    Tapi seperti kata Pak Yodhia, begitu blognya jadi dan “meledak” maka dampaknya juga sangat bagus. Mulai dari sekadar direkrut oleh perusahaan favorit sampai blog/medianya bisa diakusisi dengan nilai ratusan miliar Rupiah.

  22. Konsisten bisa posting secara terjadwal dan postingannya juga berbobot merupakan hal yang luar biasa dari bapak yang waktunya sangat sibuk namun tetap bisa meluangkan waktu untuk blog ini.

    Inspiratif sekali buat saya yang belum bisa konsisten untuk meng update blog karena masih sering terlalu sok sibuk 🙂

  23. Blog ini mantap..mas bisa ngga kalo dibuat kolom buat sharing masalah financial secara online d’blog in??

  24. Blognya emg keren..
    mo nanya, mas kan suka baca buku import ?

    ada caranya ga mas, biar bisa ngerti isinya..krn bahasanya sgt teknis. ya kali aja ada tekniknya..hehe

    kebetulan saya suka baca buku bisnis, klo buku import mabokkk bacanya

    • Ya belajar bahasa Inggris ya…..supaya TOEFL minimal 500, syukur 550 🙂 Kalau TOEFL dibawah 500, memang masih agak sulit memahami isi buku bisnis imprt (bahas Inggris).

      Saya malah kebalik. Kalau baca buku bisnis bahasa Indonesia, suka mabuk.

      Jauh lebih mudah memahami buku bisnis yg berbahasa Inggris 🙂

  25. “Tanpa saya harus sibuk melakukan cold calling seperti telemarketing yang annoying itu” miris tapi begitulah memang yang terjadi pada beberapa perusahaan :))

  26. Saya dpt rekomendasi teman utk baca blog ini yg katanya update tiap senin. Stlh bbrp kali baca langsung terpesona.

    Artikel favorit sy yg minggu lalu pak yod. Jatuhnya sony dan tentu saja ungkapan change everything except your wife, yg kalo versinya pak yod: change your wife every two years. Hehehe

  27. Pak..saya masih awam

    dlm hal blog. dlm artian blm pernah buat..hehehe. tapi saya bertekad akan mencoba.

    pak apakah ada buku cara membuat blog bagi pemula yg bagus dan direkomendasikan utk pemula spt saya? next akan saya coba cari. Tksh atas masukannya

  28. Mas yod, sy mantan guru bahasa inggris niiihh, hehe…

    Setelah kelahiran anak sy yg ke4, sy resign, full mom now 🙂

    Tertarik pengen coba bikin blog. Tapi masih bingung nentuin temanya, biar engga gado2.

    Need suggest nih mas…

    Kira2 bikin blog ttng story telling & speech. Atau making cake, secara ini adalah hobi saya. Which is better??

    Thanks

  29. Mas Yod,

    Mau tanya kalau punya banyak minat. Lebih baik bikin secara spesifik satu per satu atau gimana nih?

    Bisa nggak bahas travelling, craft, dan yang semacamnya di satu blog? Atau lebih baik dipisah saja? 🙂

    Btw, saya kerja di industri digital advertising, jadi pengen juga bikin blog tentang itu 🙂

  30. Emmmm, banyak banget ya mas anaknya, haha
    But I do feel grateful 4 having them 🙂

    Btw mas, make sense ga kalo sy gabung semua materi tadi. Karena kl di pelajaran smp/sma itu kan ada genre text which is procedural text.

    Making something, nah resep kue jg kan bisa ya mas??

    But in english jadinya 😉
    Piye mas?

  31. Mas, yod. Diam-diam begini, aku pembac setiamu lo. Stalking sufipreneurmu. hahaa.

    Bloggmu penuh aura (kasih) positif. Yang baca pasti atinya adem ayem.

    Wes tau moco blogg-ku, urong Pakde?. Pekalongan?.

  32. banyak belajar dari sini pak yod. sejak tahun 2011 saya sudah baca 😀 hingga saya sendiri sudah 2x ganti blog dan blog ini masih ada. Tetep maju terus berbagi pak yod 🙂

  33. Salam kenal Mas Yod. baru kali ini saya brkunjung ke blognya mas saat browsing penjelasan mengenai produk barunya telkom (indihome).

    setelah liat2 isinya, saya tertarik..dan luar biasa..cara penyampaian mas tepat. langsung di bookmark 😉 thanks mas Yod..

  34. Mas Yodhia…saya harus belajar di mana tentang teknis pengelolaan manajemen blog terutama untuk hal-hal teknis yang harus saya kuasai sendiri. Punya blog 2 tahun dengan visitor yang lumayan eh..malah sering kenak suspend…maklum belum bisa secara teknis menguasai ..jadinya ya masih berkubang dengan cara lama yaitu nulis buku…belum bisa bikin on line seperti blog ini..any how thanks atas kata pengantarnya di buku UKM NAIK KELAS

  35. Makasih Pak sarannya.. udah bikin blog berkali2 sih.. tapi ga pernah update..skg jadi terinspirasi lagi…

  36. wow sangat menginspirasi sekali mas, saya dari dulu bingung mau menentukan tema apa yang saya akan jadikan untuk tema di blog.

    sering sekali saya membuat blog tetapi salah sasaran pengunjung.

    memang kalau kita mau ngeblog harus konsisten, menarik, idenya harus kreatif dan pastinya bermanfaat

  37. Keren nih pak Yodh. Saya juga nyoba konsisten nulis di blog pribadi saya setiap hari minggu (tp beberapa kali sempet bolong hehe).

    Isinya masih random sih sesuai dengan apa yang muncul di kepala saya (kalau search nama saya di google pasti muncul blog saya 😀 ).

    Terus saya dan teman-teman juga lagi nyiapin blog yang rencananya mau kita komersialnya dan fokus membahas tentang Desain (web design, graphic design) dan Creative Skill lainnya.

    Rencananya (semoga bukan rencana saja) akan rutin update tiap hari.

    Awalnya membuat blog ini karena ingin berbagi skill kita, tapi sekarang ingin jadi desain blog nomor 1 di Indonesia hehehe

    FYI, launching ulangnya senin dapan karena kami mengganti nama domain/rebranding ulang.

    Maaf jadi curhat pak Yodh 😀

  38. Kedisiplinan memang akan membangun kekuatan.

    Dan itu yang sulit dilakukan oleh kebanyakan orang, sehingga hanya orang-orang tertentu saja yang mau,dan terus konsisten yang pantas mendapatkannya, seperti blog ini….

    Moga bisa mengikuti kebaikan ini… aamiin.

  39. Gara gara pak Yodhia saya jadi lanjut ngeblog. ingat di Horison Pekalongan?

    Bikin blog itu mudah, semudah ngutik-utik…..
    ah… nggak tega mau nerusin ^_^

  40. Blog ini memang memiliki ciri tersendiri, tulisan-tulisan kang yudia mudah untuk dicerna dan selalu memberikan inpirasi tersendiri…dan yang pasti aku sdh tahu jadwal update tulisannya, dan konsisten…

Comments are closed.