Lakukan Lima Langkah Ini – Maka Jiwamu Bagaikan Terbang Ke Nirvana

nirvanaApa sih yang paling kamu cari di dunia ini? Jawabannya mungkin amat bersahaja : kebahagiaan lahir dan batin. Inner and outer happiness.

Buat apa hartamu melimpah jika jiwamu terkoyak? Buat apa sukses materi jika batinmu terluka? Dan buat apa rumahmu megah, jika rohanimu selalu terkubur dalam kemiskinan?

Maka, wahai jiwa-jiwa yang merindukan ketentraman dan kebahagiaan yang paling hakiki, resapi dengan sungguh-sungguh apa yang mau saya hadirkan sebentar lagi. Di pagi yang teduh ini.

Sebab melalui tulisan ini, saya ingin membawa kalian semua terbang ke nirvana. Continue reading

The Science of Happiness : Misteri 3 Faktor yang Bisa Menghancurkan Masa Depanmu

Face ReHappiness will drive your sucess. Hanya dengan jiwa-jiwa yang bahagia, maka kesuksesan hidup yang sejati bisa diraih dengan gemilang. Sukses finansial. Sukses sosial. Sukses spiritual.

Sayangnya dalam perjalanan panjang menceburkan diri dalam kolam kebahagiaan itu, acapkali muncul sejumlah faktor yang menyergap dan menggagalkan kita untuk tiba di tujuan dengan selamat.

Apa saja faktor itu? Kenapa faktor itu bisa benar-benar membuat masa depan hidup kita menjadi kelabu dan muram durjana?

Sambil menyeduh teh poci hangat, kita mau mengulik jawabannya di pagi yang teduh ini. Continue reading

10 Dimensi Kunci yang akan Membuat Hidupmu Bahagia dan Sukses – Based On Science

faceApakah hidup sukses dulu baru bahagia? Atau sebaliknya : bahagia dulu baru hidup sukses?

Puluhan studi sudah menemukan jawabannya. Anda harus happy duluan sebelum meraih sukses. Bukan sebaliknya seperti yang selama ini kita pahami.

Happiness. Poitive feeling. Positive emotion. Ini ternyata kunci yang amat powerful dalam menentukan apakah Anda akan meraih sukses dalam hidup atau tidak.

Di pagi yang teduh ini, sambil menyeduh secangkir teh hangat, kita akan menelisik 10 dimensi kunci yang akan amat menentukan sejarah dan nasib hidupmu. Continue reading

3 Sosok Anak Muda Dahsyat yang Layak Menjadi Entrepreneur of the Year 2014

dea valencia reBerikan aku 10 anak muda visoner, dan aku akan guncangkan seluruh isi dunia. Begitu konon Bung Karno pernah berkata. Sejarah menjadi saksi : anak-anak muda progresif memang yang paling sering mengubah dunia dan sejarah peradaban.

Dalam sajian di pagi ini kita akan menjelajah kisah tiga anak muda yang mungkin telah ikut menancapkan jejak yang bermakna dalam perjalanan sejarah kemanusiaan.

Dua pria muda dan satu perempuan cantik. Inilah tiga pemeran yang akan menjadi lakon dalam narasi renyah kali ini. Continue reading

Business Book of the Year 2014

girl-reading-book reBuku bisnis apa yang layak dinobatkan sebagai Business Book of the Year 2014? Buku bisnis yang ditulis oleh penulis Indonesia, yang bisa dipilih sebagai buku bisnis terbaik di sepanjang tahun 2014 ini?

Ada tiga buku bisnis yang layak dinominasikan sebagai Business Book of the Year 2014. Apa saja tiga buku memukau ini? Dan apa kekuatannya sehingga layak masuk nominasi?

Di pagi yang cerah ini, mari kita mengulik tiga buku itu satu demi satu dengan renyah. Silakan diminum dulu wedang jahe dan dimakan dulu ubi rebusnya, mas, mbak. Continue reading

Business Moment of the Year 2014

happy woman reSenyampang dengan akan berakhirnya tahun 2014 ini, maka sajian kali ini akan menghadirkan narasi menggugah tentang Business Moment of the Year 2014. Momen-momen bisnis historik yang terjadi di tanah air di sepanjang tahun 2014.

Peristiwa bisnis bersejarah apa – good or bad – yang terjadi di Indonesia pada tahun ini, dan layak ditabalkan sebagai Business Moment of the Year 2014?

Dan yang tak kalah penting : pejaran bisnis apa yang bisa dipetik dibalik momen-momen historis itu?

Di pagi yang mendung ini, kita akan menguliknya dengan renyah. Silakan dimakan dulu ubi rebusnya, dan monggo dimimun wedang jahenya. Continue reading

Menyediakan Jasa Konsultan Manajemen SDM yang Andal dan Profesional

Kami menyediakan jasa konsultan manajemen SDM yang andal dan kompeten. Selama ini kami telah memberikan jasa konsultasi manajemen kepada lebih dari 80 klien – baik dari national companies, multi national companies, BUMN dan juga organisasi publik dan pemerintahan.

Spesialisasi jasa konsultasi manajemen kami ada dalam bidang manajemen kinerja. Kami memiliki pengalaman yang yang amat luas dalam penyusunan corporate performance management system dan juga perumusan key performance indicators yang terukur untuk setiap fungsi dalam bisnis perusahaan.

Selain itu, kami juga memiliki pengalaman dalam proses implementasi strategi yang telah disusun. Disini kami melakukan pendampingan dan pemantauan impelementasi business action plan yang telah disusun, agar semua target KPI bisa tercapai. Continue reading