Anda Ingin Investasi yang Anda Lakukan Naik Hingga 65 Kali Lipat?

Punya investasi yang tumbuh hingga 65 kali lipat atau 6500% sungguh merupakan berkah yang indah. Artinya, jika uang yang dulu Anda investasikan sebesar Rp 30 juta, maka sekarang jumlahnya sudah menjadi Rp 1,95 milyar. Anda bekerja sampai pensiun pun, mungkin tidak bisa menabung segede itu.

That’s the Power of Investing. Menginvestasikan uang pada tempat yang tepat memang salah satu senjata ampuh untuk mendapatkan financial reward yang melimpah.

Pertanyaannya : dimana sebaiknya kita menginvestasikan tabungan kita supaya mendapatkan hasil yang top markotop? Ini yang mau diulik dalam sajian pagi ini. Continue reading

100 Langkah untuk Tidak Miskin : Ayunan Langkah Jitu untuk Membuat Anda Makmur

Anda orang idealis dan ingin ikut membantu program pemberantasan kemiskinan di tanah air? Ada satu cara paling jitu yakni : membuat diri Anda sendiri untuk tidak masuk golongan orang miskin.

Benar sodara-sodara, jangan sampai kebangkitan kelas menengah Indonesia yang riuh rendah ini meninggalkan Anda jauh di belakang. Jangan sampai lentingan kemakmuran yang terus melaju di negri ini, meninggalkan Anda terpuruk dalam bayang-bayang kemiskinan.

Dalam sajin kali ini, saya mau berbagi beragam langkah ampuh yang bisa membuat kita tidak jatuh miskin. Kalau Anda mau miskin, jangan teruskan membaca tulisan ini. Kalau mau makmur, ya monggo. Silakan di-seruput dulu teh hangatnya. Continue reading

Jika Penghasilan “Hanya” Rp 7 juta/bulan, Kapan Bisa Beli Rumah?

Rumah. Pada akhirnya, setiap keluarga (atau yang akan menikah) memiliki harapan untuk memiliki rumah sendiri. Sebuah tempat dimana kita bisa berteduh, tidur, bermimpi dan berjibaku merawat masa depan anak-anak.

Ya, kita semua menginginkan punya rumah sendiri. Sebab kita memang tidak ingin selamanya tinggal di Griya Mertua Indah, Graha Ortu Abadi, atau Pondok Kontrakan Lestari.

Sialnya, harga rumah di negeri ini kok ya terus menari-nari. Rumah mungil dengan ukuran 90 m2 di daerah Cibubur atau Alam Sutra Serpong sudah menembus 600 juta rupiah. Kalau gaji “hanya” 7 juta per bulan, kapan rumah impian bisa direngkuh? Continue reading

Menguak Rahasia 7 Keajaiban Rezeki

Merengkuh rezeki yang melimpah dan barokah dari Sang Maha Pemberi Rezeki niscaya menjadi salah satu impian dan doa yang terus menerus dilantunkan. Dalam keheningan Subuh atau dalam sepertiga malam, ketika kesunyian terasa begitu syahdu.

Dengan rezeki kita lalu bisa berbagi : menyekolahkan anak yatim, memberangkatkan kedua orang tua umroh, atau mungkin sekedar urunan membeli semen buat membangun perpustakaan umum di desa kelahiran.

Dalam sajian kali ini, saya ingin mengajak Anda semua berkelana : menapak-tilasi jejak-jejak 7 keajaiban rezeki yang mungkin bisa kita singgahi. Sebelum berkelana lebih jauh, silakan diminum dulu teh poci hangatnya. Continue reading

Show Me the Money ! Show Me the Money !

Kalimat itu menjadi legendaris sejak diucapkan oleh seorang agen pemain soccer dalam film indah bertajuk Jerry Maguire (tokohnya dimainkan dengan brilian oleh mas Tom Cruise). Yeah, show me the money. Show me the money.

Pada akhirnya, financial reward ternyata masih merupakan instrumen motivasi paling ampuh untuk menopang kinerja kaum profesional. Paket remunerasi yang mak nyus ternyata tetap masih merupakan elemen kunci kala kita mau bicara tentang peningkatan produktivitas pekerja.

Di Senin pagi yang cerah ini, sejenak kita mau menyisihkan waktu buat mendiskusikan variable kunci ini : tentang aspirasi untuk merengkuh financial reward yang melimpah. Tentang harapan untuk menggapai financial income yang rancak dan bisa bikin hati sumringah.

Sejatinya terdapat beragam aspek ketika kita mau bicara tentang teori motivasi dan korelasinya dengan financial reward. Kali ini kita mau menelisik dan mengulik dua aspek utama diantaranya. Continue reading

Irasionalitas dan Judgement Error dalam Soal Keuangan Pribadi

Dalam tulisan sebelumnya kita telah membahas mengenai bias dan error judgement dalam proses penilaian kemampuan orang lain. Ternyata error semacam itu juga menyelinap diam-diam manakala kita melakukan proses pengambilan keputusan dalam aspek keuangan personal.

Ketika memutuskan beragam soal dalam bidang keuangan pribadi, kita ternyata begitu mudah tergelincir dalam jebakan irasionalitas yang sungguh melenakan. Bayangan irasionalitas itu selalu datang tanpa pernah disapa, menelusup dalam ruang batin kita, dan kemudian membikin proses pengambilan keputusan melenceng dari akal sehat.

Di pagi penghujung Februari ini, kita mau membicangkan dengan renyah sejumlah error dan irasionalitas yang acap muncul dalam dalam soal keuangan pribadi. Continue reading

Cara Cerdas Mengelola 3 Jenis Kekayaan

Hidup sejahtera lahir batin adalah sejenis angan yang mungkin ingin kita raih dengan sepenuh sukacita. Dalam konteks inilah kemudian kita dikenalkan dengan konsep klasik tentang tiga jenis kekayaan, sebuah tema yang juga pernah dengan memikat diulas dalam blog Business and Beyond.

Saya ingin kembali meng-elaborasinya disini, sebab tiga jenis kekayaan ini merupakan sebuah tema yang mungkin kudu selalu kita kenang, kita rajut, dan kemudian kita bentangkan dalam lansekap sejarah kehidupan kita yang penuh dinamika ini.

Lalu apa saja tiga jenis kekayaan ini? Dan bagaimana cara kita untuk secara cerdas mengelolanya secara paripurna. Ditengah bau sedap tanah lantaran air hujan yang terus mengguyur, kita mau membincangkan tema penting itu disini, in this amazing blog. Continue reading